Logo.png- Hotel BI Executive
Pesan Kamar
KATEGORI
Makna sajian nikmat saat Imlek
Articles 31 Jan 2019
Pada saat Imlek, biasanya keluarga besar kumpul bersama untuk merayakan Imlek bersama.  Mulai dari kakek, nenek, papa, mama, om, tante, hingga cucu dan cicit kumpul bersama, biasanya di rumah orang yang di-tua-kan.

Dalam acara kumpul kumpul keluarga rasanya tidak lengkap jika tidak ada acara makan makan. Saat imlek tentunya ada menu makanan yang biasanya hadir saat Imlek. Yuk kita lihat ada menu apa saja saat imlek, apakah salah satunya ada di rumah Bixers saat Imlek?



Nasi Hainam

Nasi Ayam Hainan atau di Indonesia lebih sering disebut juga dengan Nasi Hainan adalah merupakan masakan Tionghoa yang sering dikaitkan dengan masakan Malaysia atau Singapura. Tapi sebenarnya masakan ini asli berasal dari wilayah Hainan, China. Karena banyaknya orang-orang suku Hainan yang merantau dan tinggal di Malaysia dan Singapura kemudian mengembangkan masakan ini, sehingga menjadikan Nasi Hainan kemudian identik dengan Negara Malaysia dan Singapura.



Nasi Hainam merupakan nasi yang dibuat dengan campuran kaldu. Biasanya meggunakan kaldu ayam, tetapi mungkin juga dibuat dengan kaldu daging lainnya.

Daging ayam dibuat melalui kaedah tradisional Hainan yaitu merebus seluruh seekor ayam dalam pati tulang ayam atau khinzir. Pati ini tidak digunakan untuk penyediaan nasi, maka hasilnya nasi yang berminyak dan berperisa yang kadang-kadang diberi nama “nasi minyak”. Sehingga tukang masak membumbui santan kelapa ke dalam nasi, meniru gaya penyediaan nasi lemak.

Mie goreng 

Mie goreng memiliki peranan penting di setiap acara adat Tiongkok, bukan hanya di acara ulang tahun saja mie goreng juga hidangan wajib yang hadir saat Imlek. Mie ini punya arti khusus bagi masyarakat Tionghoa yaitu simbol dari umur panjang, kebahagiaan, dan rezeki yang berlimpah. Makanya sajian mie selalu hadir di perayaan-perayaan besar.

Capcay 

Capcay mungkin merupakan salah satu makanan khas Tionghoa yang sangat populer ditengah masyarakat. Ternyata, menyantap capcay pada saat perayaan Imlek dipercaya membawa keberuntungan. Hidangan vegetarian ini dimakana karena pemeluk ajaran Buddha percaya bahwa sayuran dapat membersihkan diri kita. Capcay juga berisi bahan makanan simbolis yang dipercaya membawa keberuntungan dan kemakmuran.


Fu Yung Hai

Fu Yung Hai adalah masakan Tionghoa yang dibuat dari telur yang didadar dengan campuran berupa sayuran, daging, atau makanan laut. Isi campuran bisa berupa daging ayam, daging sapi, daging kepiting, dan sebagainya yang dicincang halus.



Fu Yung Hai dimakan bersama saus asam manis yang biasanya terbuat dari tomat dan kacang polong tetapi ada juga saus yang disertai dengan potongan nanas di dalamnya. Nama Fu yung hai berarti potongan telur. 


Nasi Goreng Sosis

Nasi goreng menjadi menu favorit saat sarapan. Rasanya yang enak dan nikmat menggugah selera makan. Buat variasi nasi goreng yang berbeda dari biasanya. Nasi goreng bisa ditambahkan banyak bahan agar lebih spesial. Salah satu varian nasi goreng terfavorit adalah nasi goreng sosis apalagi ditambah dengan bumbu khas BI yang menjadikan nasi goreng lebih gurih dan nikmat.

Semua menu atas dapat Bixers nikmati selama menginap di BI Executive Hotel selama promo berlangsung. Segera manfaatkan segala kelebihannya.



© BI EXECUTIVE HOTEL. All rights reserved.